Kubu Raya, (23/04) - Menyambut Lebaran Idul Fitri 1445H tahun 2024, UPT BMKG di wilayah Provinsi Kalimantan Barat berpartisipasi dalam Posko Monitoring Angkutan lebaran. Posko yang diikuti antara lain di Bandara Supadio, Bandara Tebelian Sintang, Bandara Rahadi Oesman Ketapang, Pelabuhan Dwikora Pontianak, Bandara Pangsuma Kapuas Hulu, Bandara Nanga Pinoh, dan Bandara Singkawang.

Posko Angkutan Lebaran tahun 2024 untuk angkutan udara dilaksanakan mulai tanggal 03 hingga 18 April 2024. Posko Lebaran jalur laut dilaksanakan mulai tanggal 25 Maret 2024 hingga 23 April 2024

Personil BMKG hadir di lokasi posko dengan menampilkan display informasi dan prakiraan cuaca. Selain di lokasi posko, petugas operasional memproduksi informasi dan prakiraan cuaca seperti prakiraan cuaca jalur darat, prakiraan cuaca lokasi tempat ibadah, dan prakiraan cuaca tempat wisata, juga melaksanakan tugas operasional rutin lainnya. Informasi aktif didiseminasikan melalui website : https://kalbarprov.bmkg.go.id, media sosial @BMKG KALBAR, dan pada grup percakapan online. Selain di lokasi posko terpadu, informasi cuaca juga terdapat di kantor UPT BMKG di Kalimantan Barat.